Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana mengonfirmasi bahwa terdapat 2 warganya yang terpapar Covid-19 varian Omicron.
Dua warga tersebut tertular melalui transmisi lokal karena tak memiliki riwayat perjalanan ke luar negeri.
Hal tersebut diutarakan sang Bupati di akun Instagram pribadinya @cellicanurrachadiana pada Senin (24/1/2022).
"Sore tadi kami mendapat kabar bahwa ada 2 masyarakat kami teridentifikasi Omicron virus melalui transmisi lokal. Semoga Allah SWT segera berikan kesehatan dan bisa kembali berkumpul dengan keluarga tercinta," tulisnya.
Ia pun mengingatkan para warganya agar dapat segera melengkapi dosis vaksin dan mengikuti vaksin booster jika persyaratannya sudah terpenuhi.
Tak lupa juga dengan menegakkan protokol kesehatan, minimal mengenakan masker ke manapun dan di manapun.
"Mengingat penyebarannya yang cukup masif, kami berharap karawang akan baik-baik saja. Dan semoga kita semua diberikan kesehatan dan kekuatan," ujar Cellica.
"Jangan lupa segera Vaksin yang belum divaksin baik dosis 1 dan dosis 2, dan segera Booster bagi yang sudah Vaksin 2 kali serta tetap Waspada dengan selalu jaga Protokol Kesehatan, minimal jangan lupa maskernya yaaa," imbuhnya.
Di sisi lain, Kemenkes mengutarakan gejala utama yang dirasakan 2 pasien Omicron yang meninggal dunia beberapa hari lalu.
Duduk Lesehan, Nia Ramadhani Buka Bersama Atlet Muda Pencak Silat di Yayasan Yatim Piatu
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |