“Karbohidrat bukan musuh kita, maka konsumsilah karbohidrat sesuai kebutuhan kalori dan tidak berlebih,” jelasnya.
Baca Juga: 5 Mitos dan Fakta Makanan Sehat yang Jarang Orang Tahu, Apa Saja?
5. Perhatikan kebersihan makanan dan cara mengolahnya
Saat memasak, penting untuk memperhatikan kebersihan bahan makanan dan seluruh alat masak yang akan digunakan. Tidak lupa, cuci tangan juga sebelum masak agar terhindar dari bakteri dan virus yang kemungkinan menempel di permukaan tangan.
“Jangan lupa cuci semua peralatan masakan, contohnya talenan, sebelum dan setelah memasak,” tambah Chef Norman.
Selain itu, saat mengolah daging, Chef Norman menyarankan untuk masak dengan suhu yang sesuai. Hal itu dilakukan agar tidak ada sisa bakteri yang menempel pada daging.
Pengolahan daging yang tepat juga dapat membuat nutrisinya lebih mudah diserap oleh usus kecil.
Baca Juga: Ragam Manfaat Daging Merah, Bantu Bentuk Tubuh Ideal hingga Cegah Anemia pada Ibu Hamil
Itulah lima tips menyajikan dan mengonsumsi makanan sehat ala Chef Norman.
Nah, mengingat konsumsi makanan sehat dan bergizi itu penting, pastikan bahan makanan yang tersedia di rumah selalu dalam keadaan segar.
Apabila kamu membeli bahan makanan dari pasar atau supermarket, segera cuci bersih dan letakkan dalam wadah di lemari es. Dengan begitu, bahan makanan tidak cepat basi atau membusuk.
Namun, perlu diketahui bahwa kamu juga bisa dapatkan bahan makanan yang sehat dan berkualitas dengan cepat, aman, dan nyaman melalui layanan Tokopedia NOW!
Tokopedia NOW! merupakan layanan khusus dari Tokopedia untuk membantu masyarakat mendapatkan produk kebutuhan harian, termasuk bahan makanan sehari-hari, seperti daging, sayuran, buah-buahan, dan makanan sehat lainnya.
Head of Strategy and Operations Tokopedia NOW! Pranidhana Mahardhika mengatakan, layanan Tokopedia NOW! mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat. Hal itu dibuktikan oleh adanya peningkatan transaksi pada layanan tersebut.
Selama periode Desember 2021, kata Pranidhana, Tokopedia NOW! mencatat adanya peningkatan transaksi sebanyak hampir 2x lipat dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
"Sementara itu, subkategori Bumbu dan Bahan Masakan, Telur dan Olahan Susu, Sayur dan Buah Segar, Daging dan Seafood serta Mie, Pasta dan Bihun menjadi beberapa subkategori yang paling laris di Tokopedia NOW!," ujarnya.
Dengan layanan pengiriman maksimal dua jam setelah pembayaran, Tokopedia NOW! memastikan kamu mendapatkan makanan sehat dengan kualitas yang tetap terjaga dan fresh saat sampai di rumah. (*CM/YUS)
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |