Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Baru-baru ini, ada sosok pria kontroversial yang mengaku berjodoh dengan Ayu Ting Ting.
Seperti yang diketahui, kehidupan asmara Ayu Ting Ting memang selalu menyita perhatian publik.
Kegagalan demi kegagalan pun terus dilalui oleh Ayu Ting Ting.
Meski kerap terlihat dekat dengan beberapa orang, nyatanya hingga kini sang pedangdut itu masih enggan membuka hati.
Dikutip dari artikel Grid.ID sebelumnya, pemilik nama asli Ayu Rosmalina itu diramalkan akan segera mendapatkan jodoh.
Sosok jodoh Ayu itu disebut memiliki profesi sebagai seorang pengusaha.
"Kalau sosok Ayu Ting Ting sendiri, saya melihat sebenarnya sudah ada sosok yang saling mengenal dengan Ayu Ting Ting sendiri," ujar Hard Gumay.
"Sosok ini dia pengusaha, tapi dia juga sering mondar-mandir di dunia entertainment," lanjutnya.
Bahkan, menurut Hard Gumay, hal ini akan segera terungkap beberapa waktu ke depan.
"Tapi sosok ini lah yang nantinya akan berjodoh dengan Ayu Ting Ting," jelasnya.
Innalillahi, Ayah Jessica Iskandar Meninggal Dunia, Istri Vincent Verhaag Tulis Pesan Pilu
Source | : | Kompas.com,Grid.ID,Tribunwow.com |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Ayu Wulansari K |