Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - ARMY (julukan penggemar BTS) patut berbangga nih!
BTS kembali mengukir prestasi di kancah internasional setelah 5 albumnya masuk ke posisi 15 besar di Billboard World Album chart.
Peringkat yang diperbaharui setiap minggu ini mencatat 5 album BTS mendominasi peringkat 15 besar dalam tangga lagu.
ARMY bisa tebak album apa saja yang masuk ke dalam chart?
Melansir Soompi.com, Rabu (2/2/2022), berikut 5 album BTS yang masuk ke dalam 15 besar tangga lagu Billboard.
“Map of the Soul: 7” enggan turun dari posisi nomor 2 setelah minggu ke-101 berada di chart.
Album BTS bertajuk "BE" juga masih betah di posisi nomor 6 setelah minggu ke-62 berada di dalam chart.
Sedangkan untuk album "Love Yourself: Tear" kembali masuk ke posisi nomor 10 setelah sebelumnya tergeser album dari musisi lain.
Untuk album “Love Yourself: Her” naik drastis ke posisi nomor 12. Disusul album “Map of the Soul: Persona” yang naik ke posisi nomor 14.
Lantas siapa yang berada di posisi nomor 1?
Source | : | soompi.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Ayu Wulansari K |