Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Song Song Couple masih menjadi salah satu topik yang tetap hangat di kalangan penggemar.
Meski sudah menikah, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo jarang menampilkan kemesraan di depan publik.
Para penggemar hanya melihat kebersamaan mereka dari penggemar lain yang tidak sengaja bertemu dengan pasangan ini.
(Baca Juga Marak Artis Kena Teror, Ruben Onsu: Kalo Mau Diapa-apain Ya Ambil Aja!)
Pasalnya, Song Song Couple belum memiliki jadwal resmi yang dihadiri oleh keduanya.
Meski begitu, pasangan ini sempat terlihat menghabiskan waktu bersama.
Seperti saat menonton konser IU dan saat penggemar menangkap momen makan malam bersama pasangan ini di sebuah restoran.
Dilansir Grid.ID dari Hellokpop, saat wawancara tentang promosi film terakhirnya, Battleship Island, ia telah menyiapkan diri sebagai suami yang baik.
(Baca Juga 5 Pernyataan Mike Lewis yang Provokatif Soal “Si Halu” Lucinta Luna)
Saat masa promosi film tersebut, ia mendapat pertanyaan tentang pertengkaran di antara keduanya.
"Apa yang dikatakan istriku selalu benar," jawab Song Joong Ki.
Sebelum menikah, Song Joong Ki juga mengaku mendapat nasihat pernikahan dari seniornya.
Menurutnya, para seniornya itu mengatakan hal yang sama.
Yakni istri selalu benar dalam sebuah pernikahan karena akan membuat hubungan keluarga menjadi bahagia.
(Baca Juga Posesif Banget! Vicky Prasetyo Nyanyi Lagu Metal Malah Disuruh Pulang oleh Angel Lelga)
Pasangan ini menggelar pernikahan di The Shilla Hotel pada 30 Oktober 2017.
Pernikahan itu digelar secara privat dengan undangan terbatas.
Kurang dari 300 orang yang diundang dalam pernikahan tersebut.
Hingga saat ini, Song Joong Ki dan Song Hye Kyo belum mengumumkan rencana untuk project drama atau film berikutnya.(*)
5 Arti Mimpi Memberi Makan Burung Gagak, Awas Lambangkan Peringatan, Perubahan Besar Akan Datang!
Source | : | Hellokpop |
Penulis | : | Septi Nugrahaini |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |