Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR
Grid.ID - Deddy Corbuzier adalah salah satu entertainer yang sukses berkarir.
Sekadar informasi, Deddy Corbuzier muncul pertama kali sebagai pesulap pada tahun 90-an.
Hingga saat ini, Deddy berhasil menjaga eksistensinya.
(BACA: Waduh, Finalis MIXNINE Dikabarkan Gagal Debut, Apa Penyebabnya?)
Menjadi publik figur yang jauh dari gosip, itulah yang selalu diterapkan oleh Deddy selama berkarier.
Selain melanjutkan karier, kini Deddy disibukkan dengan kegiatan mengurus putra semata wayangnya, Azka Nikola Corbuzier.
Berdasarkan pantauan Grid.ID, Deddy tampak selalu mendukung Azka baik dalam pendidikan di sekolah maupun dalam hal mengembangkan bakat.
Beberapa waktu lalu, Deddy membagikan sebuah video di Instagram yang memperlihatkan kesibukan Azka ketika berlatih olahraga tinju.
Menariknya, Azka beraksi dengan mata tertutup.
Melalui postingan tersebut, Deddy mengaku bangga dengan perkembangan Azka.
Ia pun berharap kelak putranya, Azka Nikola Corbuzier dapat menjadi pribadi yang menginspirasi masyarakat luas.
(BACA: Ternyata Banyak Faedahnya, Ayu Putrisundari Ungkap Manfaat Tersenyum)
"Besar nanti jangan jadi orang yang terkenal karena sensasi kacangnya.Tapi, jadilah mereka yang berkarya, mengispirasi untuk masyarakat," tulis Deddy.
Deddy mengungkap bahwa selama ini ia selalu melarang Azka untuk bermain sinetron, sketsa komedi, dan interview bila tidak penting.
(BACA: Reza Artamevia Tampil dengan Sentuhan Makeup dan Gaya Rambut Berbeda, Cantik Banget!)
Hal itu dilakukan Deddy tidak untuk menghalangi karier Azka, melainkan demi tumbuh kembang anaknya.
Mengingat, di usia Azka yang baru menginjak 11 tahun, fokus utamanya adalah bermain, berlatih, dan bahagia.
"Saat ini adalah saat untuk kamu bermain, bahagia, dan latihan," tegas Deddy. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Elizabeth Ayudya RR |
Editor | : | Atikah Ishmah W |