Ia merupakan pelukis terkenal di Belanda dan Belgia karena karyanya yang fenomenal.
Tapi anehnya Jan Cox sama sekali tak pernah menginjakkan kakinya di Indonesia.
Karya lukisannya pun tidak ada yang di Indonesia.
Cheget, Koper Maut Pengaktif Misil Balistik Nuklir Milik Presiden Rusia
Lantas bagaimana namanya bisa terdengar sampai ke Indonesia tepatnya di Surabaya, Jawa Timur? jangankan orangnya, lukisannya pun masyarakat Indonesia tidak tahu.
Rupanya, saat pasukan NICA Belanda yang membonceng Inggris mendarat di Surabaya untuk melucuti senjata tentara Jepang, di salah satu tank mereka tertulis nama Jan Cox.
Menulis nama sesuatu atau seseorang di badan macam tank, pesawat, atau bom memang jamak dilakukan oleh para tentara zaman Perang Dunia II.
Kemungkinan besar awak operator tank yang berasal dari Belanda amat mengidolai pelukis itu.
Tank itu berjenis M3A3 Stuart buatan Amerika Serikat yang menjadi inventaris tentara Belanda.
Masyaallah! Presiden Prabowo Beri Hadiah Rp 100 Juta untuk Mbah Guru yang Viral Ngajar Matematika Lewat Tiktok, Netizen Ikut Girang
Source | : | youtube,ensembles.mhka.be,jancox.be |
Penulis | : | Seto Ajinugroho |
Editor | : | Seto Ajinugroho |