Grid.ID - Presenter kondang Deddy Corbuzier ternyata memiliki nama asli yang panjang bak ular Garaga milik Panji Petualang.
Garaga merupakan ular King Kobra yang ditemukan Panji Petualang bersama tim-nya di salah satu area pertanian warga di kawasan perbatasan Sumedang dan Majalengka.
Panjang ular Garaga yang ditemukan Panji Petualang kurang lebih 5 meter diusianya yang diperkirakan sekitar 15 tahun.
Ya, ular Garaga Panji Petualang terbilang panjang, seperti halnya nama asli Deddy Corbuzier yang bikin orang terheran-heran.
Bagaimana tidak, selama ini pria kelahiran 28 Desember 1976 itu lebih dikenal dengan nama Deddy Corbuzier.
Nama aslinya pun jarang diketahui publik.
Namun, tak hanya nama aslinya yang panjang, tunangan Sabrina Khairunnisa itu juga memiliki gelar mentereng.
Bahkan banyak orang dibuat takjub dengan gelar yang disandangnya.
Pasalnya, tak banyak orang yang tahu bila mantan suami Kalina Ocktaranny tersebut memiliki jenjang pendidikan tinggi.
Nama asli sekaligus gelar yang dimiliki Deddy Corbuzier baru-baru ini kembali terungkap.
Hal ini terungkap lewat sebuah penghargaan yang baru-baru ini diterima mantan mentalis tersebut.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan