Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Gaga Muhammad kini tengah mendekam di balik jeruji besi buntut kasus kecelakaan yang membuat mantan kekasihnya Laura Anna mengalami kelumpuhan.
Ibunda Gaga Muhammad, Janariyah pun terlihat menjenguk putranya yang harus menerima kenyataan pahit di usianya yang baru menginjak 22 tahun itu.
Janariyah pun mengungkapkan kondisi terkini Gaga Muhammad di dalam Rutan Polda Metro Jaya.
"Kondisinya baik, alhamdulillah," tandas Janariyah, dikutip dari Tribun Seleb.com, Rabu (9/2/2022).
Ia juga meminta sang putra untuk ikhlas menerima putusan dari majelis hakim. Janariyah yakin jika kebenaran yang selama ini masih tersembunyi akan segera terkuak.
"Tante hanya bilang sama Gaga, 'Gaga kamu harus ikhlas menerima, kalau emang kamu ada kebenaran di pihak kamu', Insya Allah 4 tahun 6 bulan itu tidak akan sampai ke sana'," ucap Janariyah.
Lebih lanjut Janariyah meminta putranya untuk berprasangka baik kepada Tuhan yang dapat memberikan mukjizatnya kapanpun dan kepada siapapun.
Ia ingin agar Gaga dapat menjalani masa hukuman dengan legawa dan keluar menjadi pribadi yang lebih baik.
Baca Juga: Ibu Gaga Muhammad Beberkan Bukti Transfer Bantuan Donasi untuk Laura Anna Usai Alami Kecelakaan
"Saya bilang jalani aja, kita tidak tahu dalam waktu perjalanan ini mukjizat Allah datang kan kita nggak pernah tahu," ucap Janariyah.
Di sisi lain, kehadiran Janariyah di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, kemarin Selasa (8/2/2022) adalah untuk membeberkan bukti transfer sebagai bentuk bantuan Gaga untuk biaya pengobatan Laura Anna.
Janariyah menyebut bahwa anaknya sudah mencari cara untuk membayar biaya pengobatan Laura Anna dengan cara membuka donasi.
Ia mengatakan ada kurang lebih Rp 180 juta yang dikumpulkan Gaga bersama teman-temannya.
Rp 40 juta dari dana yang terkumpul langsung ditransfer ke pihak rumah sakit, dan sisanya diberikan kepada ibunda Laura.
“Kalau dibilang dari segi bantuan pada saat di (RS) Mayapada orangtua Laura menyampaikan kepada Gaga, ‘Ga, bagaimana ini?, ini kita harus bayar rumah sakit’. Lalu Gaga bilang, kalau keluarga saya belum bisa membantu tapi akan bantu mencarikan jalan bagaimana menyelesaikannya."
“Dia (Gaga) akan komunikasikan dengan teman-temannya (dan) dia dapat bantuan saat itu kurang lebih Rp 180 juta dan Rp 40 juta lebih ke Mayapada."
“(Uang yang) Rp 140 (juta) sekian itu langsung ke rekening Ibu Laura, almarhum,” ucap Janariyah sembari menunjukan bukti transfer.
Di hadapan awak media, Janariyah membacakan isi pesan transfer dari platform donasi Kitabisa.
Tertuang dalam keterangan tersebut bahwa biaya rumah sakit Laura sudah terbayarkan.
“Ini yang ngirim dari Kitabisa ya, Halo Gaung pencairan dana anda berhasil dicairkan ke rekening dengan detail berikut, rekening (Rp) 45 juta itu langsung ke Nirmala Kencana, Mayapada ini langsung ke Mayapada."
“Lalu yang berikutnya ini mungkin bisa langsung aja, itu langsung ke rekening ibunya, Rp 141 juta,” tambah Janariyah, dikutip dari Kompas.com.
(*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana |