Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Paras Fuji lagi-lagi menjadi sorotan warganet usai unggah sederet foto dirinya yang tirukan gaya Vanessa Angel.
Warganet bahkan dibuat takjub terhadap kemiripan Fuji dengan Vanessa Angel.
Tak hanya wajah, gaya rambut dan pose Fuji bahkan terlihat sangat mirip dengan Vanessa Angel.
Baru-baru ini, Fuji meluapkan kerinduannya pada sosok mendiang sang kakak ipar, Vanessa Angel di media sosial.
Hal itu terlihat dari postingan yang diunggahnya di akun Instagram miliknya @fujia_an, pada Rabu (9/2/2022).
Dalam postingannya, gadis berusia 19 tahun itu mengunggah sederet foto selfie dirinya dan potret Vanessa Angel.
Melalui keterangan unggahannya, Fuji pun mengutarakan kerinduannya pada mendiang sang kakak ipar.
"Hi, I miss you @vanessaangelofficial," tulis Fuji.
Dalam postingannya itu, Fuji terlihat mengunggah 3 foto dirinya dan 3 foto Vanessa Angel secara selang-seling.
Entah sengaja atau bukan, namun deretan foto Fuji tersebut sangat mirip dengan Vanessa Angel, mulai dari gaya rambut hingga posenya.
5 Arti Mimpi Memberi Makan Burung Gagak, Awas Lambangkan Peringatan, Perubahan Besar Akan Datang!
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ayu Wulansari K |