Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari
Grid.ID - Menyambut momen Ramadan 2022, silaturahmi dengan orang terdekat perlu untuk dijalin lebih erat.
Tak luput dari kesalahan, alangkah lebih baik jika di momen Ramadan 2022 kini diisi dengan banyak ucapan selamat puada dan mohon maaf pada orang terdekat.
Namun pada akhirnya banyak orang berakhir bingung dengan pilihan kata, contoh ucapan selamat puasa dan mohon maaf sambut Ramadan 2022 pun jadi sorotan.
Meski harus dirayakan masih dalam situasi pandemi, Ramadan 2022 ini tetap tidak akan kehilangan rasa khidmatnya.
Berbagai ucapan selamat puasa menyambut Ramadan 2022 pun menjadi pilihan untuk dikirimkan pada orang terdekat.
Berikut beberapa pilihan ucapan selamat puasa dan mohon maaf melansir dari Bestmessage.org yang bisa menjadi pilihan.
1. Intentionally and unintentionally we all do something wrong and Ramadan gives us the chance to seek forgiveness for the wrong we have done…. Happy Ramadan to you!!!
(Kita semua pernah melakukan kesalahan baik disengaja maupun tidak dan Ramadan memberikan kita kesempatan untuk mencari maaf. Selamat menjalankan puasa)
2. By fasting with all our hearts, we can seek forgiveness from Allah and by offering our sweetest prayers, we can earn His blessings…. Wishing you a blessed Ramadan.
(Dengan berpuasa sepenuh hati, kita dapat mencari pengampunan dari Allah SWT, dengan mengunjukkan doa sepenuh hati kita dapat mendapatkan rahmatnya. Selamat menyambut Ramadan yang penuh berkah)
3. Let us add meaning to our lives for celebrating the auspicious occasion of Ramadan to ask for forgiveness for our sinful acts…. Best wishes on Ramadan!!!
(Mari kita rayakan bulan suci Ramadan dengan menjadikannya momen baik untuk memohon pengampunan dan maaf untuk segala dosa yang lalu. Selamat menjalankan puasa)
4. Ramadan Mubarak to you!!! May you write off all your bad deeds by fasting and purify your body, mind and soul for a better tomorrow.
(Selamat menyambut bulan suci Ramadan! Semoga kamu dapat menghapus segala dosa dan kesalahan lewat berpuasa dan membersihkan jiwa dan ragamu untuk esok yang lebih baik)
5. Let us ask Allah to forgive us for all the sins that we have committed by accepting our fasting and prayers…. Warm greetings on Ramadan to you!!!
(Semoga ALlah dapat mengampuni segala dosa kita dan juga menerima niat puasa dan doa kita. Selamat menyambut Ramadan)
6. The holy month of Ramadan is a glorious opportunity for all of us to start fresh with a positive body, mind and soul….. Wishing you a very Happy Ramadan.
(Bulan suci Ramadan adalah kesempatan untuk kita dapat memulai hidup yang baru dengan jiwa dan raga yang positif. Selamat menjalankan puasa)
7). May the goodness of Ramadan surround us and brings us happiness…. May our hearts be free of guilt and souls be full of happiness…. Happy Ramadan.
(Semoga kebaikan Ramadan dapat menyelimuti kita dan memberi kita kebahagiaan. Semoga hati kita semua dapat terbebas dari dosa dan jiwa kita penuh kebahagiaan. Selamat menjalankan puasa)
8. Ramadan is all about seeking forgiveness for Allah and earning His blessings and love….. Wishing you a blessed and beautiful Ramadan!!
(Ramadan adalah momen tepat untuk mencari pengampunan dari Allah SWT dan mendapatkan rahmat dan cintanya. Selamat menjalankan puasa)
Itulah beberapa pilihan ucapan selamat puasa dan mohon maaf yang bisa dijadikan inspirasi untuk dikirim ke orang terdekat.
Jangan sampai tunda waktu untuk meminta maaf dan membangun silaturahmi dengan orang terdekat sebelum waktunya terlambat.
Semoga bermanfaat!
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | Best Message |
Penulis | : | Maria Novika |
Editor | : | Maria Novika |