Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Laura Basuki sedang diselimuti duka mendalam.
Lantaran ayah mertua Laura Basuki, tutup usia.
Hal itu diketahui dari unggahan Instagram Story Laura yang menunjukkan foto sang ayah mertua dengan warna hitam putih.
"Rest in peace Pa.." tulis akun @laurabas, Senin (14/2/2022) malam, yang dikutip Grid.ID.
Sedihnya, Laura Basuki tidak bisa berada di samping sang ayah saat menghembuskan napas terakhir.
Sebab Laura sedang berada di Berlin untuk menghadiri Berlinale Film Festival.
Menurut Dian, manager Laura, mereka akan segera kembali ke Tanah Air.
"Hufff berat sekali hari ini. Tapi kamu & aku kuat my @laurabas. Doakan lancar sampai Indonesia," tulis Instagram story @dianita_astuti.
"Bye Berlin. Thank you Berlinale," tutupnya.
Source | : | |
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Nesiana |