Grid.ID - Kedekatan BCL dan Ariel Noah memang tak pernah sepi diperbincangkan.
Seperti yang diketahui, BCL dan Ariel Noah memang memiliki hubungan dekat sebagai sahabat.
Namun BCL dan Ariel Noah sering dijodoh-jodohkan oleh netizen di media sosial karena tampak serasi.
Tak heran deh jika setiap potret kebersamaan BCL dan Ariel Noah di berbagai momen yang tersebar di medsos selalu saja menjadi sorotan.
Nah, seperti halnya potret keduanya baru-baru ini nih sobat Grid.
Menurut pantauan Grid.ID, BCL dan Ariel Noah sempat terlihat serasi kenakan busana warna senada di hari Valentine.
Penampilan keduanya pun disebut serasi hingga membuat netizen baper.
Wah...penasaran kan seperti apa potret penampilan mereka?
Langsung aja kita lihat yuk!
BCL dan Ariel Noah tampak di ajang pencarian bakat X Factor INdonesia.
Sama-sama menjadi juri di ajang tersebut, BCL dan Ariel Noah duduk bersandingan.
Menariknya, penampilan BCL dan Ariel Noah tampak begitu mencuri perhatian.
Pasalnya, diantara beberapa juri lainnya penampilan BCL dan Ariel Noah yang paling serasi karena memakai busana bernaunsa warna senada.
BCL mengenakan dress pink yang dipadukan dengan vest bulu warna coklat, sedangkan Ariel tampak bergaya kasual padukan Tshirt warna pink dan jaket jeans.
Selain penampilan keduanya yang serasi, pesona kecantikan BCL saat itu pun juga tak kalah emncuri perhatian netizen lho.
Gimana nih kalau menurut kalian?
bambang_sebastian "Serasi dengan kang ariel."
davina_ratri "Bungaaa cantik amat ."
maudyind "Wow cantik bgt ka unge d sini."
harisgunawan60yahoo.2458 "Cocok banget dengan @arielnoah."
fadhilaputriandani1 "Sumpah cantikkkk bgt." (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Ristiani Theresa |
Editor | : | Ristiani Theresa |