Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Innalillahiwainnailaihirojiun, kabar duka datang dari artis senior Dorce Gamalama.
Setelah disebutkan sakit sejak beberapa bulan lalu, Dorce Gamalama kini tutup usia.
Kabar meninggalnya Dorce Gamalama diketahui telah dikonfirmasi oleh sahabatnya, Hetty Soendjaya.
"Iya benar tadi jam setengah 8 meninggalnya di rumah sakit Simprug," kata Hetty saat dikonfirmasi Kompas.com.
Selain itu, Hetty mengatakan, Dorce meninggal dunia karena Covid-19.
Dan saat ini, jenazah Dorce masih ditangani oleh pihak rumah sakit.
Hetty Soendjaya dan keluarga belum bisa memastikan di mana jenazah Dorce Gamalama akan dimakamkan.
Hal ini dikarenakan jenazah Dorce harus mengikuti protokol Covid-19.
Baca Juga: BREAKING NEWS: Dorce Gamalama Meninggal Dunia Usai Terkonfirmasi Covid-19
Sebelumnya, penyanyi Hetty Soendjaya mengakui Dorce memiliki semangat tinggi untuk sembuh.
Semangat Dorce diakui sang sahabat selalu terlihat ketika Dorce Gamalama menjalani terapi untuk kesembuhannya.
Tinggal di Jepang, WNI Ngaku Saat Lahiran Malah Diberi Uang Segini oleh Pemerintah Negeri Sakura
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana |