Grid.ID - Sahabat mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah, Marrisya Icha disebut-sebut tengah dijodoh-jodohkan dengan Fadly Faisal.
Hal ini lantaran Marrisya Icha dinilai sangat dekat dengan Fadly Faisal dan sama-sama masih sendiri.
Kedekatan Marrisya Icha dan Fadly Faisal terungkap lewat beredarnya video kebersamaan mereka di sosial media.
Diisukan menjalin hubungan spesial, Marrisya Icha dan Fadly Faisal memberikan jawabannya.
Sama-sama saling melempar senyum, akhirnya Icha membeberkan alasan kedekatannya dengan anak Haji Faisal dan Dewi Zuhriati tersebut.
"Kalau perasaan kan semuanya sayang. Sama Gala sayang banget, sama mama papanya Ai (Fadly Faisal) sayang banget." kata Marissya Icha, dilansir dari YouTube Langit Entertainment pada Minggu, 20 Februari 2022.
"Yang pasti sayang satu sama lain," imbuhnya.
Kendati begitu, diakui Marrisya Icha bahwa ia lebih sering berhubungan dengan kedua orang tua Fuji dibandingkan dengan Fadly.
"Intens kayak aku itu setiap hari hubungan sama papa, mama pasti WA aku. Ai pun juga hubungin aku," ucapnya.
"Tapi lebih sering hubungan WhatsApp sama mama papa dibanding sama Ai," tambahnya.
Benar saja, sahabat mendiang Vanessa Angel yang menginisiasi sumbangan rumah untuk Gala Sky itu memang dekat dengan orang tua mendiang Bibi Andriansyah.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku