Laporan wartawan Grid.ID Citra Kharisma
Grid.ID - 2 tahun sudah Bunga Citra Lestari dan putra semata wayangnya Noah hidup tanpa didampingi oleh Ashraf Sinclair.
18 Februari 2020 adalah hari yang tak terlupakan untuk BCL. Kehilangan orang tercintanya untuk selama-lamanya adalah hal yang tak pernah dibayangkan oleh ibu 1 anak itu.
Semenjak Ashraf Sinclair pergi ke pangkuan Tuhan, BCL pun tak pernah absen mengunjungi tempat peristirahatan terakhir sang suami.
Seperti baru-baru ini, dimana BCL dan Noah pergi ke pemakaman San Diego Hills di Karawang.
Mengenakan pakaian berwarna cokelat dilengkapi dengan hijab, BCL bersimpuh di samping liang lahat Ashraf.
Pelantun lagu 'Sunny' itu terlihat memandangi batu nisan yang terukir nama lengkap sang suami.
Dalam unggahannya, BCL menulis pesan sendu setelah 2 tahun hidup tanpa kehadiran Ashraf di sisinya.
Ia mengaku bahwa hidup berjalan sangat berbeda tanpa sang suami. Namun BCL terus mencoba untuk bisa menyesuaikan ketidakbiasaan tersebut.
"Mengunjungi ayah. Sudah 2 tahun sejak kamu pergi. Hidup tidak sama tanpamu di sini, tapi kami terus menyesuaikan," tulis Bunga menggunakan bahasa Inggris dikutip di Instagram-nya, Minggu (20/2/2022).
BCL pun menyinggung soal kebahagiaannya dengan Noah. Juri ajang pencarian bakat itu mengatakan bahwa ia dan sang putra sudah mulai bisa tersenyum dan menjalani hari dengan perasaan bahagia.
Astagfirullah, Cuma Gara-gara Kuah, Pegawai di Rumah Makan Padang Ini Babak Belur Dikeroyok Pengunjung!
Source | : | |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nurul Nareswari |