Grid.ID- Beberapa waktu lalu, Ivan Gunawan sempat menyampaikan keinginannya untuk menikahi Ayu Ting Ting tahun depan.
Mengetahui keinginan Ivan Gunawan itu, Ayu Ting Ting pun langsung memberikan tanggapannya.
Tanggapan Ayu Ting Ting terekam dalam tayangan video di YouTube Star Story, Minggu (20/2/2022).
Awalnya, Ayu Ting Ting sempat tidak percaya dengan pernyataan dari Ivan Gunawan.
"Masa sih dia (Ivan Gunawan) ngomong begitu? Ya dengerin omongan dia aja berarti."
"Kita mah ngikutin, masa kita perempuan yang ngejar-ngejar, iye nggak?" tutur Ayu Ting Ting.
Lebih lanjut, wanita berusia 29 tahun tersebut mengaku Ivan Gunawan belum mengatakan apapun padanya.
"Kalau lakinya yang udah ngomong begitu ya udah ikutin aja apa yang dia omongin."
"Justru saya baru tau, dia belum ngomong apa-apa sama saya," lanjutnya.
Dalam acara pernikahan sang adik, Assyifa Nuraini, Ivan Gunawan turut hadir mendampingi keluarga Ayu Ting Ting.
Ivan Gunawan diketahui membuat bajunya sendiri, tidak dibuatkan bebarengan dengan seragam dari pihak keluarga Ayu Ting Ting.
5 Arti Mimpi Bertemu Ular Raksasa, Ada Kekuatan atau Justru Ketakutan yang Tersembunyi?
Source | : | Tribun Seleb |
Penulis | : | None |
Editor | : | Mia Della Vita |