Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Tindak pencurian baru-baru ini didalangi seorang penjual pecel lele.
Seorang pria berinisial WU (38) yang sehari-hari berprofesi sebagai pedagang ini mendadak viral dan jadi buronan.
Pedangan pecel lele tersebut, akhirnya diamankan pihak berwajib lantaran tertangkap dalam aksi pencurian.
Dikutip dari TribunJogja.com, Rabu (23/2/2022), Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Klaten telah mengamankannya pada awal Februari 2022 lalu.
Pria yang diketahui berdomisili di Surakarta, Jawa Tengah ini, dibekuk di rumah seorang warga Desa Tambongwetan, Kecamatan Kalikotes, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Menurut KBO Satreskrim Polres Klaten, Iptu Eko Pujiyanto, pelaku melancarkan perbuatannya dengan memanfaatkan rumah korban yang ada di Desa Tambongwetan.
Lantaran rumah dalam keadaan kosong, WU akhirnya dengan leluasa membobol kediaman korban.
"Jadi ini pencurian rumah kosong. Saat pelaku beraksi rumah dalam keadaan kosong karena ditinggal pemiliknya untuk beraktivitas di luar rumah," ujar Iptu Eko saat konferensi pers di Mapolres Klaten, Selasa (22/2/2022).
"Tersangka berhenti dan memarkirkan sepeda motor di sebuah kebun di samping selatan rumah korban."
"Lalu mendekati rumah korban dan mengetuk pintu rumah dengan maksud untuk memastikan jika rumah dalam keadaan kosong, kemudian baru melancarkan aksinya," sambungnya.
Source | : | Kompas.com,Tribun Jogja |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Nesiana |