Grid.ID - Kajol dan Ajay Devgan termasuk pasangan selebriti Bollywood yang diidolakan banyak orang.
Bagaimana tidak? Kajol dan Ajay Devgan membangun rumah tangga yang harmonis sejak menikah pada 24 Februari 1999 silam.
Selama 23 tahun menikah, Kajol dan Ajay Devgan dikaruniai dua orang anak yang bernama Nysa dan Yug.
Perbedaan sifat yang mencolok dari pasangan artis Bollywood ini sempat menjadi sorotan warganet.
Bisa dibilang sifat keduanya begitu berbeda bak bumi dan langit.
Kajol adalah artis berjiwa ekstrovert yang suka berada di media sosial.
Sedangkan, Ajay sangat introvert, meskipun ia seorang artis.
Ajay Devgan cenderung lebih menghindar dari sorotan media sosial.
Perbedaan sifat Kajol dan Ajay justru membuat pasangan ini jadi salah satu pasangan paling lucu di industri Bollywood.
Baru-baru ini, Kajol pun mengungkapkan sisi rahasia mengenai Ajay Devgan yang tak banyak diketahui orang.
Hal ini diungkapkan Kajol melalui reality show populer, Into The Wild with Bear Grylls.
Kajol membeberkan bahwa Ajay yang tampak pemalu merupakan seorang juru masak yang handal.
"Biarkan saya mulai dengan mengatakan bahwa ada beberapa rahasia yang tidak semua orang tahu tentang Ajay. Salah satunya adalah bahwa dia adalah seorang juru masak yang luar biasa," kata Kajol dengan bangga.
Apa yang Kajol katakan bisa membuat semua orang istri iri.
Tentu sangat menyenangkan memiliki suami yang pandai memasak.
Bergantian memasak tentunya bisa meringankan tugas Kajol sebagai istri dalam berumah tangga.
Fakta lain mengenai Ajay Devgan yang tak terduga adalah bahwa ia memiliki sedikit gangguan mental.
"Dan nomor dua adalah bahwa dia adalah seorang borderline. OCD tentang menyentuh apa pun dengan jari-jarinya," beber Kajol.
Perlu diketahui, OCD adalah Obsesive Compulsive Disorder, termasuk gangguan mental yang menyebabkan penderitanya memikirkan tak masuk akal serta ketakutan berlebihan akan sesuatu sehingga menyebabkan perilaku kompulsif.
Kajol menjelaskan mengenai gejala OCD yang dialami suaminya.
"Menurut dia, itu karena dia tidak bisa menghilangkan bau dari jari-jarinya," jelasnya.
Terkadang, Kajol merasa gemas dengan OCD yang dialami suaminya.
Bahkan, Kajol sampai ingin memberikan tantangan untuk suaminya.
"Tantangan saya kepadanya adalah dia harus dibuat untuk menyentuh dan memakan hal yang paling bau, paling kotor, paling berlendir. Yang kamu pikirkan, dan biarkan aku melihat apakah dia memenuhinya," paparnya.
Artikel ini telah tayang di laman Nakita.ID dengan judul
(*)
Profil Sri Mulyani, Menteri Keuangan yang Diisukan Mundur dari Kabinet Prabowo, Ternyata Menjabat Sejak Era SBY
Source | : | Nakita.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |