Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir
Grid.ID - Artis Nadine Chandrawinata melahirkan putri pertamanya pada tanggal cantik 2-2-2022.
Pasangan Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara memberi nama anak pertama mereka Nadi Djiwa Anggara
Wanita 37 tahun itu melahirkan anak pertamanya di Pulau Bali.
Adapun alasan Nadine memilih melahirkan di Bali lantaran keduanya sedang melakukan perjalanan darat keliling Indonesia.
"Saat itu kita pengin sekalian jalan-jalan. Kebetulan perjalanan kita kan jalan darat kita sempet stop juga di beberapa kota," ujar Dimas Anggara dalam press confrence virtual, Selasa (1/3/2022).
"Sebelumnya kita juga berhenti di beberapa kota ya, Semarang, Probolinggo, Banyuwangi dan akhirnya di Bali," sambung Nadine Chandrawinata.
Namun, saat mulai kontraksi, saat itu Nadine dan Dimas sudah berada di Bali.
Dimas juga mengatakan Indonesia memiliki banyak daerah dan beraneka ragam budaya. Karena itu Dimas dan Nadine pun ingin anaknya nanti mengetahui budaya Indonesia.
"Kita sampai saat ini masih di Bali, kenapa Bali jadi tempat melahirkan? Kenapa nggak? Karena Indonesia memiliki banyak daerah dan tiap daerah punya budaya spesial," ucapnya.
Menurut Dimas malah kemungkinan kalau Nadine tidak lahir di Bali, mereka akan melanjutkan perjalanannya ke Mandalika.
Penulis | : | Corry Wenas Samosir |
Editor | : | Silmi |