Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Keberadaan tikus di rumah memang sangat mengganggu.
Apalagi hewan ini juga bisa membawa penyakit hingga merusak barang-barang rumah tangga.
Bahkan, artis Tantri Kotak sampai memilih untuk merenovasi rumahnya akibat keberadaan tikus.
Dalam unggahan Instagram Story @tantrisyalindri, Selasa (1/3/2022), Tantri menjelaskan sudah menemukan dua tikus mati ketika rumahnya direnovasi.
“Nih bukti nyata kejapa akhirnya gw dan Panda sepakat untuk renov rumah. Dalam waktu renov ini udah 2 tikus mati bingung cari jalan keluar,” tulis Tantri Kotak.
Sebelumnya, ibu dua anak tersebut pernah menjelaskan kalau tepat di sebelah rumahnya adalah kebun.
Tidak disangka, taman belakang di rumahnya memiliki banyak lubang yang jadi tempat lalu lalang tikus datang dari kebun tersebut.
Baca Juga: 4 Cara Mengusir Nyamuk dari Rumah, Ada Bawang Putih dan Bubuk Kopi
Hingga akhirnya, Tantri memilih untuk merenovasi taman belakang agar semakin nyaman dan tidak jadi tempat tikus berkeliaran.
Apabila di dalam atau sekitar rumah kamu banyak tikus berkeliaran, ada beberapa cara yang bisa dilakukan.
Dilansir Grid.ID dari Kontan.co.id, adapun hal pertama yang perlu dilakukan adalah dengan merapikan barang-barang.
Barang yang berantakan dapat mempermudah tikus untuk bersarang di rumah, loh.
Selain itu, tutup semua lubang di sekitar rumah agar tikus tidak masuk ke dalam.
Apabila hal-hal tersebut sudah dilakukan, maka bisa menggunakan bahan alami berikut ini:
1. Bawang merah
Laman Firstcry.com menjelaskan kalau aroma khas yang dimiliki bawang merah dapat mengusir tikus dari rumah.
Kita hanya perlu menempatkan bawang merah di beberapa sudut rumah atau lubang yang sering dilalui tikus.
2. Cengkeh
Kita hanya perlu membungkus beberapa cengkeh dengan selembar kain terlebih dahulu.
Setelah itu, letakkan bungkusan tersebut di beberapa sudut rumah.
3. Bubuk cabai
Laman Parenting.com menjelaskan kalau menaburkan bubuk cabai di depan pintu, jendela, atau lubang lain yang bisa menangkal tikus untuk masuk ke dalam rumah.
4. Bawang putih
Terdapat dua cara yang bisa dicoba dengan bawang putih.
Pertama, meletakkan beberapa siung bawang putih di sepanjang jalur yang biasa dilewati tikus.
Cara lainnya, dengan mencampur bawang putih yang sudah dipotong-potong dengan air.
Setelah itu, semprotkan di beberapa area rumah.
Nah, aroma yang keluar dari bawang putih akan membuat tikus jera masuk ke rumah.
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Instagram,Kontan.co.id |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Devi Agustiana |