Grid.ID - Baru saja, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mendadak jadi perbincangan publik.
Hal itu karena Menteri Agama Yaqut Cholil mendadak mengeluarkan aturan soal batasan dalam penggunaan toa masjid dan musala.
Yaqut beranggapan masyarakat Indonesia tidak hanya Islam saja oleh karena itu ia berniat menertibkan penggunaan toa masjid.
Dirinya juga mengambil contoh suara toa masjid bak gonggongan anjing yang mengganggu jika berbunyi dalam waktu bersamaan.
"Yang paling sederhana lagi, kalau kita hidup dalam satu kompleks, misalnya. Kiri, kanan, depan belakang pelihara anjing semua," ujar Yaqut.
"Misalnya menggonggong dalam waktu bersamaan, kita ini terganggu enggak? Artinya apa? Suara-suara ini, apa pun suara itu, harus kita atur supaya tidak jadi gangguan," lanjutnya.
Selengkapnya tonton dalam tayangan video di bawah ini.
(*)
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | |
Penulis | : | Hananda Praditasari |
Editor | : | Hananda Praditasari |