Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Kedekatan Ayu Ting Ting dengan Ivan Gunawan kembali menjadi perbincangan hangat.
Benarkah Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan bertunangan?
Dikutip Grid.ID dari postingan Instagram Erna Gunawan, kabar kedekatan Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan semakin santer dibicarakan.
Gegara bagikan foto keluarga Ayu Ting Ting bersama putranya Ivan Gunawan, Erna Gunawan auto mencuri perhatian publik
Ya, ibunda Ivan Gunawan baru-baru ini membagikan foto sang putra lengkap bersama keluarga Ayu Ting Ting.
Di hari pernikahan adik sang biduan, Erna Gunawan tampak mengucapkan selamat untuk keluarga Ayu Ting Ting yang sedang berbahagia.
Tak hanya membagikan ucapan selamat, namun postingan Erna Gunawan pun sukses dibanjiri komentar dari netizen.
Pasalnya, caption yang dibagikan Erna Gunawan bak memberi kode untuk keluarga Ayu Ting Ting.
Seolah sudah tak sabar menjadi besan Umi Kalsum dan Ayah Rozak, Erna Gunawan pun menuliskan pesan yang cukup manis.
"Selamat Umi dan Ayah untuk pernikahan Syfa ... Semoga langgeng menjadi keluarga yg bahagia ... AAMIIN YRA," ujarnya seperti dikutip Grid.ID, Selasa (8/3/2022).
"Yuuuh Kita doakan yg terbaik untuk mereka berdua," imbuhnya seolah menyinggung sang putra dan Ayu Ting Ting.
Mengingat Ayu dan Igun dianggap memiliki kecocokan dan keserasian, tak heran bila banyak netizen yang turut bersorak mendoakan keduanya.
Menanggapi postingan Erna Gunawan, tak sedikit netizen yang mengaku tak sabar menyaksikan Igun dan pelantun 'Sambalado' itu naik pelaminan.
Apalagi, kedekatan Igun dan ibunda Bilqis Khumairah Razak itu memang kerap mendapat dukungan dari netizen.
"Amin semoga tahun depan kak igun dan kak ayu nyusul ya mamah," tulis @maryanah_bp.
"Mas igun dan mbak ayu dah cocok bngt..SMG jg segera menyusul d halalkan y ma," tulis @saroja_1802.
"Mama Tahun depan kak igun sama kak ayu nyusul ya mama.amin," tulis @erita_ang.
"Aamiin ya Allah,,,smoga setelah shifa,,ayuigun menyusul menikah aamiin aamiin aamiin ya robbalallamiin," tulis @febriantirikha.
"Aaww mama ernaaa. mas sama ayu cocok Yaa mah hehe," tulis @ivangunawan.ayutingting.
Sebagaimana diketahui, postingan Erna Gunawan ini telah dibagikan kurang lebih 2 minggu lalu.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | |
Penulis | : | Novia |
Editor | : | Ayu Wulansari K |