Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Hari bahagia kini tengah dijalani oleh Ferry Irawan dan Venna Melinda.
Betapa tidak? Kini keduanya sudah berstatus sebagai suami dan istri.
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Rabu (9/3/2022), Ferry dan Venna menikah pada Senin (7/8/2022).
Pernikahan mereka pun digelar di Pulau Dewata, Bali.
Keduanya tampak begitu serasi dalam balutan busana berwarna biru muda saat ijab qabul berlangsung.
Akad nikah pun berlangsung dengan begitu sakral dan lancar.
Ferry pun rela merogoh kocek dalam-dalam demi memberikan mahar untung sang istri.
Betapa tidak? Ferry pun memberikan mahar berupa satu set perhiasan berlian seberat 80 gram.
Namun, baru dalam hitungan hari menjadi istri, ternyata Venna Melinda sudah melarang sang suami melakukan beberapa hal.
Ya, dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Rabu (9/3/2022), ibunda Verrell Bramasta itu pun melarang sang suami merokok.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana |