Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Nama Crazy Rich Bandung alias Doni Salmanan kini tengah menjadi perbincangan publik.
Bak mengikuti jejak Indra Kenz, Doni Salmanan kini juga telah ditetapkan menjadi tersangka.
Dikutip Grid.ID dari TribunSeleb pada Rabu (9/3/2022), pria berusia 23 tahun itu akhirnya ditetapkan menjadi tersangka dugaan penipuan berkedok trading binary option lewat platform Quotex.
Doni pun kini ditahan di Rutan Bareskrim, Jakarta Selatan.
Dirinya dijerat dengan Pasal 45 ayat (1) juncto Pasal 28 ayat (1) UU ITE, Pasal 378 KUHP dan Pasal 3 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang.
Mengenai ancaman hukuman, Doni terancam hukuman penjara selama 20 tahun.
Lalu, bagaimana nasib Youtuber Reza Arap yang pernah disawer Rp 1 miliar oleh Doni?
Dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Rabu (9/3/2022), Doni pernah mendonasikan uang sebesar Rp 1 miliar kepada Reza Arap pada 2021 lalu.
Saweran itu diberikan oleh Doni ketika Reza tengah melakukan live streaming game di kanal Youtubenya.
Hal itu tak ayal membuat suami selebgram Wendy Walters itu terkejut bukan main.
Bikin Lolly Trauma, Kemen PPPA Ungkap Alasan Satukan Anak Nikita Mirzani dengan ODGJ dan Pengidap HIV
Source | : | Kompas.com,Tribun Seleb |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Nesiana |