Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Rizky Billar langsung kaget ketika disankutpautkan dengan kasus Doni Salmanan.
Doni ditetapkan sebagai tersangka oleh Bareskrim Polri untuk kasus dugaan kasus penipuan berkedok trading binary option Quotex.
Bagaimana tidak, Rizky Billar pernah menerina hadiah pernikahan berupa uang yang tak sedikit jumlahnya.
Terkait hal tersebut, Rizky Billar mengatakan tidak mengikuti kasus tersebut karena sedang asyik dengan bisnis digital yang sedang dia rintis.
"Kita nggak ngikutin perkembangan karena kita lagi fokus sama yang kita jalankan," kata Rizky Billar saat ditemui di Pluit, Jakarta Utara, Jumat (11/3/2022).
Sementara itu, terkait kasus dugaan penipuan dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang menjerat Doni, Polri meminta semua orang yang menerima uang atau barang dari tersangka wajib melapor dan bakal diperiksa.
Bagaimana dengan Rizky Billar yang sempat menerima uang dari Doni Salmanan?
"Kita nggak ngikutin. Jadi kita nggak bisa berkomentar," kata Rizky Billar sembari menghindar dari pertanyaan peliput.
(*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |