Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Kisah cinta Luna Maya dan Ariel NOAH tampaknya masih belum bisa pergi dari benak netizen.
Bagaimana tidak, banyak dari netizen yang berharap agar Luna Maya dan Ariel NOAH dapat merajut kasih seperti dulu.
Baru-baru ini Luna Maya ditanya soal kemungkinannya balikan dengan Ariel NOAH. Siapa sangka jika jawaban juri Indonesian Next Top Model itu cukup mencengangkan.
Ya, Luna tampaknya sudah mulai gerah dengan banyaknya pertanyaan yang menyinggung soal vokalis grup band NOAH itu.
Ia pun terlihat ketus saat menjawab pertanyaan tersebut, dan meminta awak media untuk menanyakan pertanyaan yang sama kepada Ariel.
"Aduh, nanyanya ke gua mulu."
"Tanyain dong ke dianya (Ariel Noah). Masa gua melulu. Berani gak?" kata Luna Maya ketika ditemui di Royale Jakarta Golf Club, Jakarta Timur, dikutip dari TribunSeleb.com, Senin (14/3/2022).
Kendati demikian, Luna mengaku akan menjawab pertanyaan tersebut secara blak-blakan apabila Ariel sudah menjawabnya terlebih dulu.
Hal ini tentu membuat warganet bertanya-tanya, hubungan apakah yang kini sedang dijalani Luna dan Ariel. Mari kita tunggu saja nanti.
"Kalau dia (Ariel) udah jawab, gua akan jawab," tandas Luna Maya.
Source | : | Tribun Seleb,YouTube |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Nesiana |