Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - BTS lagi-lagi menjadi sorotan usai menyumbangkan 6 albumnya di dalam chart world album Billboard 2022.
Hal tersebut diketahui dari pembaharuan yang diungkap Billboard di laman resminya, di mana BTS berhasil menduduki posisi mendominasi peringkat 15 besar dengan keenam albumnya.
Apa saja 6 album BTS yang masuk ke dalam chart world album Billboard minggu ini, yuk simak daftarnya berikut!
BTS berhasil membawa album tahun 2020 mereka 'BE' ke posisi no.3 setelah 68 minggu berada di dalam chart.
Sedangkan di posisi no.4 diduduki oleh album “Map of the Soul: 7”.
Di posisi no.5 diikuti oleh album “Map of the Soul: Persona”, kemudian album “Love Yourself: Her” mengambil posisi no.7.
Untuk album “Love Yourself: Tear” berada di No. 8, dan “Love Yourself: Answer” berada di No. 15.
Selain BTS, ada beberapa grup K-pop lain yang menyumbangkan albumnya dalam chart ini.
Mereka adalah BLACKPINK dengan album tahun 2020 nya "THE ALBUM" yang kembali merangkak naik ke posisi No.9 di minggu ke-75 album tersebut berada di dalam chart.
Sedangkan untuk album studio NCT bertajuk "Sticker" tetap kuat menduduki posisi No.10, sama seperti 25 minggu yang lalu.
Sedangkan untuk album mereka yang bertajuk "UNIVERSE" mengambil posisi No.11 selama 12 minggu berturut-turut.
Girl group di bawah naungan JYP Entertainment TWICE menyumbangkan album mereka bertajuk “Formula of Love: O+T=<3” TWICE di No.12 setelah 16 minggu berada di chart.
Sedangkan junior mereka ITZY menyumbangkan album “CRAZY IN LOVE” ITZY di posisi No. 13 di minggu ke-23 mereka berada di chart.
Setelah itu ada album dari ENHYPEN bertajuk “DIMENSION : ANSWER” yang mengambil posisi no.14 di minggu ke delapan mereka di chart.
Baru-baru ini BTS juga meraih rekor baru di Golden Disc Awards Jepang ke-36.
Pada Senin (14/3/2022) Recording Industry Association of Japan (RIAJ) mengumumkan bahwa BTS menjadi salah satu idola K-Pop yang masuk ke dalam daftar pemenang di Golden Disc Awards Jepang ke-36.
Melansir Soompi.com, Kamis (17/3/2022) BTS sukses menorehkan rekor baru dengan membawa 10 penghargaan dari ajang penghargaan bergengsi Jepang tersebut hanya dalam 1 tahun.
Rekor ini menjadikan BTS sebagai artis Asia pertama yang dapat memenangkan 10 penghargaan dalam kurun waktu yang cukup singkat.
Baca Juga: Berhasil Raih 1 Miliar Streaming, Kocaknya BTS Gunakan Plakat dari Spotify sebagai Mangkuk Bibimbap
Tak hanya nominasi untuk Artist of the Year (Asia) selama 4 tahun berturut-turut, BTS juga memenangkan nominasi Album of the Year (Asia) lewat album Jepang mereka “BTS, THE BEST”.
Tak sampai di sana, BTS juga sukses memenangkan nominasi Music Video of the Year (Asia) lewat album “Map of the Soul ON:E".
Untuk nominasi Song of the Year by Download (Asia) dimenangkan oleh lagu "Butter" BTS.
Sedangkan untuk lagu hasil kolaborasi BTS dan Coldplay "My Universe" berhasil memenangkan nominasi Song of the Year by Download (Barat).
Lalu, untuk lagu “Permission to Dance” dan “Butter” BTS berhasil menjadi menjadi dua lagu di antara lima lagu terbaik tahun ini dengan memenangkan nominasi Streaming Awards.
Tak sampai di situ, "Butter" juga berhasil menjadi satu di antara 5 lagu terbaik melalui nominasi Download Awards.
Chukkae untuk BTS dan semua artis yang masuk 15 besar chart world album Billboard!
(*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | Soompi |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |