Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Musisi Ahmad Dhani umumkan bakal mundur dari Wahana Musik Indonesia atau WAMI.
Kabar itu disampaikan langsung oleh suami Mulan Jameela saat konferensi pers perilisan aplikasi karoke bernama 'Dewa Karoke'.
"Jadi saya mau menyampaikan kepada teman-teman mulai hari ini juga saya akan mengirim surat kepada WAMI bahwa saya akan mundur dari WAMI," ucap Ahmad Dhani saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (18/3/2022).
Dengan begitu, Ahmad Dhani mengatakan semua karyanya di industri musik telah berada ditangannya.
"Sehingga semua lagu karya saya banar-benar ada ditangan saya semua," ujar Dhani.
Lebih lanjut, mantan suami Maia Estianty itu menuturkan alasannya mundur dari WAMI.
Menurutnya, di WAMI tidak ada ke transparansi dari jumlah pendapatan yang masuk kepada dirinya.
"Jadi Alasan apa tidak akan menjelaskan tentunya sebenarnya saya dapat dari wami cukup besar tapi karena alasan transparansi saya pikirin WAMI duit setiap 3 bulan mungkin jumlahnya dibandingkan teman yang lain cukup besar," tutur Ahmad Dhani.
"Misal di transfer Rp200 juta saya engga tau darimana aja itu, saya engga tau dan engga bisa ditanyain juga," tambahnya.
Baca Juga: Ahmad Dhani Luncurkan Aplikasi Karaoke 'Dewa 19'
Selain itu, Ahmad Dhani mengatakan bahwa lagunya beberapa waktu lalu dinyanyikan di sebuah stasiun televisi yang mendatangkan semua anggota Dewa 19 kecuali diriny dan menyanyikan lagunya saat manggung.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | Anggita Nasution |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |