Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Dikenal memiliki gaya musik khas, ada beberapa lagu K-Pop yang bisa menjadi penyemangat saat belajar, satu diantaranya adalah milik BTS.
Selain BTS, ada beberapa lagu K-Pop lainnya yang bisa memotivasi kalian untuk belajar.
Lalu, apa saja lagu K-Pop selain BTS yang bisa jadi penyemangat untuk belajar?
Saat sedang belajar di malam hari, hal wajar jika terkadang merasa jenuh, lelah, bahkan mengantuk.
Meski demikian, kegiatan belajar tetap harus dilakukan, apalagi menjelang ujian.
Satu tips yang cukup ampuh agar tetap bisa terjaga saat belajar adalah dengan mendengarkan lagu.
Belajar sambil mendengarkan lagu dipercaya dapat membangkitakan rasa semangat.
Apalagi jika lirik dari lagu-lagu tersebut mengandung pesan yang menginspirasi.
Berikut ada 5 rekomendasi lagu K-Pop yang dapat memotivasi belajar yang telah Grid.ID rangkum dari Allkpop.
1. "Tomorrow" - BTS
"Tomorrow" merupakan lagu milik BTS yang dirilis pada 2014 dan bagian dari album 'Skool Luv Affair'.
Lagu ciptaan Suga ini menceritakan perjuangan para remaja dalam meraih harapan dan impian di tengah masalah yang selalu menghampiri.
Lagu "Tomorrow" menggambarkan bagaimana perjuangan para member BTS semasa muda dalam mencari jati diri dan meraih impian.
2. "Can't Bring Me Down" - EXO
Lagu "Can't Bring Me Down" merupakan bagian dari album EXO 'LOTTO' yang dirilis pada 2016.
Lagu ini memberi pesan kepada pendengarnya untuk semangat memperbaiki diri dan memotivasi mereka agar selalu bisa bangkit ketika ujian menerpa.
3. "I" - Taeyeon feat Verbal Jint
"I" merupakan single yang dinyanyikan oleh Taeyeon dan berkolaborasi dengan Verbal Jint.
Lagu ini begitu populer di kalangan penggemar K-Pop sejak dirilis pada 2015.
Melalu lagu "I", Taeyeon mengajak para penggemarnya untuk bisa memiliki rasa percaya diri dan melihat dunia dari sisi positif.
4. "Happiness" - Red Velvet
"Hapiness" merupakan lagu debut Red Velvet yang rilis pada 2014.
Selain video klipnya yang menarik, lagu ini juga berisi pesan untuk mencintai diri sendiri dan mengapresiasi segala hal kecil yang dapat membuat hidup menjadi bahagia.
5. "My Pace" - Stray Kids
"My Pace" merupakan lagu dalam album Stray Kids bertajuk 'I Am Who' yang dirilis pada 2018.
Lagu ini berisi menceritakan proses pencarian jati diri tanpa perlu membandingkan dengan orang lain.
(*)
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Ulfa Lutfia Hidayati |