Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Mobil yang mengangkut personel band D'MASIV terlibat kecelakaan di perjalanan menuju Banyuwangi tepatnya saat berada di Situbondo, Jawa Timur.
Kecelakaan yang dialami D'MASIV diduga merupakan kelalaian sang sopir yang merasa ngantuk.
Imbasnya, mobil yang dinaiki D'MASIV oleng ke bahu jalan sebelah kanan hingga menabrak tiang lampu penerangan.
Rian pun mengalami luka memar di bagian mata sebelah kiri karena terkena benturan.
Sedangkan Rama mengalami luka sobek di bagian dagu dan Wahyu terdapat luka memar di bagian dada.
"Mobil ditumpangi Rian sopirnya ngantuk. Jadi kayak langsung buang ke kanan dan nabrak tiang lampu."
"Sekarang lebih ke memar setelah kecelakaan. Kalau Rian sendiri kondisi mata sebelah kiri entah kepentok pintu," kata Sisil, dikutip dari Kompas.com, Minggu (27/3/2022).
Sang manajer kemudian mengungkapkan alasan mengapa sopir yang membawa rombongan D'MASIV dapat mengantuk.
Ternyata hal tersebut dipicu oleh pesawat Citilink yang dinaiki D'MASIV mengalami delay yang cukup lama.
Baca Juga: Berduet dengan Fariz RM, Serasa Mimpi Jadi Nyata D'Masiv
Personel D'MASIV seharusnya tiba di Surabaya pada sore hari. Namun karena ada beberapa kendala, pesawat baru bisa diterbangkan pukul 20.00 WIB.
Bikin Lolly Trauma, Kemen PPPA Ungkap Alasan Satukan Anak Nikita Mirzani dengan ODGJ dan Pengidap HIV
Source | : | Kompas.com,Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Silmi |