Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Mobil yang mengangkut personel band D'MASIV terlibat kecelakaan di perjalanan menuju Banyuwangi tepatnya saat berada di Situbondo, Jawa Timur.
Kecelakaan yang dialami D'MASIV diduga merupakan kelalaian sang sopir yang merasa ngantuk.
Imbasnya, mobil yang dinaiki D'MASIV oleng ke bahu jalan sebelah kanan hingga menabrak tiang lampu penerangan.
Rian pun mengalami luka memar di bagian mata sebelah kiri karena terkena benturan.
Sedangkan Rama mengalami luka sobek di bagian dagu dan Wahyu terdapat luka memar di bagian dada.
"Mobil ditumpangi Rian sopirnya ngantuk. Jadi kayak langsung buang ke kanan dan nabrak tiang lampu."
"Sekarang lebih ke memar setelah kecelakaan. Kalau Rian sendiri kondisi mata sebelah kiri entah kepentok pintu," kata Sisil, dikutip dari Kompas.com, Minggu (27/3/2022).
Sang manajer kemudian mengungkapkan alasan mengapa sopir yang membawa rombongan D'MASIV dapat mengantuk.
Ternyata hal tersebut dipicu oleh pesawat Citilink yang dinaiki D'MASIV mengalami delay yang cukup lama.
Baca Juga: Berduet dengan Fariz RM, Serasa Mimpi Jadi Nyata D'Masiv
Personel D'MASIV seharusnya tiba di Surabaya pada sore hari. Namun karena ada beberapa kendala, pesawat baru bisa diterbangkan pukul 20.00 WIB.
D'MASIV pun baru tiba di Surabaya pada pukul 22.00 WIB sehingga sang sopir diduga telah kelelahan menunggu.
"Kemarin sore kita naik pesawat Citilink sore cuma delay baru jalan jam 8."
"Supir kelamaan dan ngantuk, kita landing di Juanda jam 10 kurang," ungkap Sisil.
Terkait jadwal manggung D'MASIV yang akan digelar hari ini, manajer belum bisa memastikan.
Pihaknya masih akan menunggu hasil pemeriksaan dari dokter apakah kondisi personel D'MASIV memungkinkan untuk tampil atau tidak.
"Ada manggung di Banyuwangi hari ini."
"Belum tau ya bisa main apa tidak. Setelah istirahat akan ada diskusi lagi," tuturnya, dikutip dari Tribun Seleb.com.
Sebelum bertolak ke Banyuwangi, D'MASIV sempat mengisi acara di Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Cibitung, Bekasi.
Sang vokalis Rian mengumumkan tragedi tersebut di akun Instagram-nya dan mengatakan bahwa mobil yang mengangkutnya rusak parah.
"Kami mengalami kecelakaan di situbondo saat perjalanan menuju Banyuwangi, kondisi mobil rusak parah.. tapi Alhamdulillah Saya, Rama dan Wahyu selamat meskipun ada luka memar di mata kiri.
Rama mendapat 5 jahitan di dagu, Wahyu memar di bagian dada."
"Mohon do’a agar kami di berikan kekuatan dan selalu dalam lindungan Allah SWT (emoji tangan menyatu)," tulis Rian di unggahan Instagram-nya.
Baca Juga: Begini Kondisi Rian Ekky Pradipta dan 2 Personel D'Masiv Pasca Kecelakaan Mobil
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Kompas.com,Instagram,Tribunnews.com |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Silmi |