Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Semasa hidup Mama Een, Kalina Ocktaranny tak menampik sering bertengkar dengan ibu kandungnya itu.
Kendati demikian, Kalina Ocktaranny sama sekali tidak pernah membenci ibu kandungnya sendiri.
Hal itu dituturkan Kalina Ocktaranny usai pemakaman Mama Een di TPU Taman Abadi Ciputat, Tangerang Selatan, Senin (28/3/2022).
"Aku sama mama tuh sering berantem, sering banget," kata Kalina di samping pusara Mama Een.
"Tapi bukan berarti aku menunjukkan tuh benci dengan mamaku sendiri," sambungnya.
Meski sering berbeda pendapat, Mama Een merupakan orang pertama yang Kalina datangi saat punya masalah.
"Dulu kalau aku ada masalah, pasti dia orang pertama yang aku cari."
"Sekarang aku nggak tahu cari siapa. Astagfirullah," ujarnya lagi sembari menangis.
Mantan istri siri Vicky Prasetyo ini mengungkapkan keinginan yang belum terwujudkan.
Sudah sejak lama ibu Azka Corbuzier ini ingin mengajak Mama Een jalan-jalan.
Hanya saja, mengingat kondisi Mama Een yang makin memburuk di tahun terakhirnya, keinginan itu sulit terwujud.
"Pengin ajak mama jalan kalau mama sembuh, karena mama kan kadang-kadang suka jalan, nginep di mana," kata Kalina.
"Tapi sekarang (pas masih hidup) mama jalan aja pakai ambulans dan engga bisa naik mobil biasa," sambungnya.
Seperti diketahui, beberapa waktu lalu, Mama Een sempat bersitegang dengan Kalina.
Namun menjelang ajalnya, Mama Een dan Kalina sudah berbaikan.
Di momen itu pula, lanjut Kalina, Mama Een sempat meminta maaf pada sang putri.
"Engga sih, cuma mama bilang maaf banget waktu nyinggung masalah yang udah ada."
"Mama cuma bilang aku engga salah, Insya Allah aku engga salah," tutup Kalina.
Diberitakan sebelumnya, Mama Een yang bernama Erlan Wardhania itu meninggal dunia akibat komplikasi, Minggu (27/3/2022) pukul 23.38 WIB.
Sebelumnya, Mama Een diketahui sudah sangat lama mengidap kanker serviks.
(*)
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Ayu Wulansari K |