Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan kekasih Dea Onlyfans sedang diperiksa sebagai saksi.
Kekasih Dea itu diperiksa terkait kasus pornografi.
Kekasih Dea itu disebut sebagai lawan main Fea dalam video vulgar itu.
"Hari ini pacarnya ya, sedang menjalani pemeriksaan."
"Jadi sudah menghadiri ya panggilan Polda Metro sedang menjalani pemeriksaan,"kata Kombes Pol Zulpan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (1/4/2022).
Polisi belum bisa memberikan inisial kekasih Dea sebelum pemeriksaan rampung.
"Nanti setelah hasil pemeriksaan selesai kita akan update terkait hasil periksa termasuk juga inisial dan sebagainya."
"Sekarang masih menjalani pemeriksaan di Subdit Siber," lanjut dia.
Kekasih Dea dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada pukul 10.00 WIB.
Hanya saja ada rehat salat Jumat, namun setelahnya pemeriksaan kembali dilanjutkan.
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Nesiana |