Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Nama Anantya Kirana sebagai salah satu aktor cilik Indonesia memang sudah tidak asing lagi.
Aktor cilik berusia 11 tahun ini sudah banyak membintangi banyak judul sinetron hingga film sejak tahun 2016.
Bahkan, Anantya Kirana perna memenangkan nominasi Pemeran Anak-anak Terbaik dalam Indonesian Movie Actors Awards tahun 2021 berkat perannya di film Asih 2.
Setelah sukses dengan film horror, Anantya kini membintangi film bergenre drama yang berjudul Tuhan Minta Duit.
Dalam film ini, Anantya harus berperan sebagai anak perempuan yang menyamar sebagai anak laki-laki untuk menyambung hidup.
Tak hanya dipuji oleh lawan mainnya, Putri Ayudya, Anantya juga mendapat pujian dari sang sutradara, Azhar Kinoi Lubis.
Dalam acara Gala Premiere Tuhan Minta Duit yang digelar secara virtual di KlikFilm pada Sabtu (2/4/2022), Kinoi menyebutkan bahwa ia sangat kagum dengan Anantya.
Menurutnya, Anantya adalah aktor cilik yang bukan hanya multi-talented, tapi juga sangat professional.
Baca Juga: Terpaut Usia 22 Tahun, Putri Anandya Puji Profesionalitas Anantya Kirana di Film 'Tuhan Minta Duit'
“Sangat salut, sangat takjub kenal dengan Nanda (sapaan akrab Anantya) di produksi ini. Dia sangat multi-talented,” kata Kinoi.
Kinoi mengaku awalnya sempat khawatir karena film Tuhan Minta Duit ini berfokus pada karakter yang diperankan oleh Anantya.
Namun, Kinoi ternyata tidak menemukan kesulitan yang berarti ketika harus mengarahkan Anantya saat syuting.
“Jadi semua scene ada (Anantya). Kalau dia sakit atau kalau dia badmood ya syutingnya bisa berhenti. Tapi di sini Nanda memberi energi yang sangat luar biasa,” ucap Kinoi.
“Menghadapi Nanda di film ini udah kayak mengadapi Putri Ayudra atau pemain lain. Sudah kayak aktor senior,” tambah Kinoi.
Menurut Kinoi, Anantya sangat kompeten dalam mendalami perannya yang mengharuskannya menyamar sebagai anak laki-laki.
Demi perannya, Anantya harus belajar mengubah nadanya hingga cara jalannya yang menyerupai laki-laki.
Kinoi pun mengaku sangat beruntung karena bisa bekerja sama dengan Anantya dalam film Tuhan Minta Duit ini.
“Aku sangat kagum karena di antara semua aktris cilik, baru kali ini aku seperti dikasih emas gitu,” aku Kinoi.
“Karena aku butuh aktris cilik yang bukan hanya imut atau disenangi penonton, tapi chemistry kerja juga harus ada,” pungkasnya.
Sebagai informasi, film Tuhan Minta Duit ini bercerita tentang kehidupan Adi (Anantya Kirana) yang harus menyamar sebagai laki-laki supaya bisa bekerja sebagai tukang semir sepatu.
Adi telah mencoba semua syarat agar doa “Tuhan, minta duit” dikabulkan, tapi doa tersebut tak kunjung menjadi kenyataan.
Tadinya, Adi berdoa “Tuhan, minta duit” supaya bisa memperbaiki genteng rumah yang bocor dan membelikan Mbah Kedah (Putri Ayudya) nasi padang.
Namun, keinginan Adi bertambah saat Mbah Kedah jatuh dari kamar mandi, dirawat di rumah sakit, sehingga membutuhkan biaya yang besar.
Bukannya dikabulkan doanya, Adi justru mendapat cobaan karena harus kehilangan pekerjaan dan identitas aslinya terbongkar.
Suatu hari, Adi menemukan koper berisi uang yang dianggapnya sebagai jawaban dari doa 'Tuhan, minta uang'.
Sayangnya, uang tersebut ternyata merupakan uang hasil rampokan.
Film Tuhan Minta Duit sudah bisa ditonton mulai hari ini, Sabtu (2/4/2022) di platform streaming KlikFilm. (*)
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |