Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Bang Si Hyuk baru-baru ini memamerkan potret kebersamaannya dengan member BTS.
Potret kebersamaan Bang Si Hyuk dengan anggota BTS itu pun sukses mencuri perhatian para penggemar.
Terlebih, foto kebersamaan Bang Si Hyuk dengan ketujuh anggota BTS itu membuat para penggemar gemas melihatnya.
Sebelumnya, Bang Si Hyuk mengejutkan penggemar lantaran menghiasi sampul majalah TIME Amerika Serikat bersama BTS.
Agensi HYBE yang didirikan Bang Si Hyuk bahkan kembali masuk dalam daftar 100 besar perusahaan paling berpengaruh versi majalah TIME.
Pria yang akrab disapa Bang PD itu memang dikenal sangat dekat dengan anggota BTS.
Hubungan mereka bahkan layaknya ayah dan anak.
Baru-baru ini, Bang Si Hyuk terlihat membagikan potret kebersamaannya dengan member BTS di akun Instagram miliknya @hitmanb72.
Dalam foto yang diunggah pada Minggu (3/4/2022) itu, Bang Si Hyuk dan ketujuh anggota BTS tampak kompak mengenakan jas bernuansa abu-abu cokelat.
Jika diperhatikan, pakaian yang dikenakan Bang Si Hyuk dan BTS dalam foto tersebut sama dengan ketika mereka menjadi sampul majalah TIME.
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana |