"Waktu kunjungan dibatasi hanya sampai jam 3.
Sementara Keanu baru pulang jam 3 dan baru sampai di lapas jam 4, tidak boleh lagi diizinkan masuk," ujar Angelina Sondakh.
Tak habis akal, demi bisa melihat wajah Keanu Massaid, Angelina Sondakh sampai rela menggali parit hingga membongkar sampah.
"Saya dengar di dalam penjara, Angie itu ikut gali parit supaya Angie bisa lebih sore masuk ke dalam tahanan.
Kerja apa itu, maksudnya?," tanya Rosiana Silalahi selaku host.
"Jadi aku tuh harus mencari jalan agar aku bisa bertemu Keanu," jawab Angelina Sondakh sembari berderai air mata.
Hal tersebut nekat dilakukannya agar mendapat izin keluar sampai ke perbatasan pintu dan melihat wajah sang anak.
"Kalau aku nggak menggali parit atau bongkar sampah, aku nggak dapat izin untuk sampai ke pintu depan. Karena itu area steril," ucap Angelina Sondakh.
Meski kerap dicemooh, Angelina Sondakh pu sudah tak peduli lagi.
"Walaupun aku tahu, aku dicemooh. Ya Allah gila ya, main parit, main sampah.
Di atas bak sampah aku joget-joget gitu," ujar Angelina Sondakh sambil sesenggukan.
5 Arti Mimpi Makan Bunga Kantil Pertanda Baik, Tenang Saja, Simak Penjelasannya