Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri
Grid.ID - Apa jadinya jika seseorang merasa terasing bahkan di-bully di tempat kelahirannya sendiri?
Hal tak menyenangkan itu dialami oleh seorang wanita India bernama Pooja Ganatra.
Jauh berbeda dengan rupa masyarakat India umumnya, Pooja Ganatra tidak terlahir dengan ciri-ciri fisik ras Asia.
Pooja dianugerahi mata biru, kulit putih layaknya bule dengan bintik-bintik di sekitar wajah, dan rambut berwarna merah.
Meski lahir dari orang tua yang asli India, masyarakat mengatakan Pooja lebih mirip anak dari ras Eropa.
Penampilannya yang berbeda membuat Pooja terlihat mencolok dari anak yang lainnya.
Gara-gara wujud fisik yang jauh berbeda, ia sering diolok-olok teman sekolahnya.
Padahal ayah dan ibu Pooja memang benar asli orang India.
Di awal masa sekolahnya, Pooja seringkali diejek oleh teman-teman sekelasnya bahkan dijuluki ‘monster’.
Meski acuh dari ejekan tersebut, tapi tak jarang Pooja pulang ke rumah dalam keadaan menangis.
4 Arti Mimpi Kaus Kaki Bolong Jangan Disepelekan, Pertanda Hilang Kepercayaan sampai Ada Masalah Hidup
Source | : | Yahoo News,Tribunnews.com,Grid Hot,Mirror.co.uk |
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Nesiana |