Laporan wartawan Grid.ID, Citra Kharisma
Grid.ID - Belakangan ini warganet dihebohkan oleh video ustaz Yusuf Mansur yang marah-marah saat membahas bisnisnya Paytren.
Ustaz Yusuf Mansur diduga naik pitam karena dituduh tak becus mengurus bisnis Paytren yang didirikannya.
Belum lagi kerugian-kerugian yang harus ditutup ustaz Yusuf Mansur selaku pendiri Paytren yang ditaksir mencapai Rp 1 triliun.
Tak sedikit warganet yang meminta agar ayah dari Wirda Mansur itu untuk berkonsultasi ke psikolog, karena dianggap stress.
Bahkan, tagar Yusuf Mansur dan 1 triliun kini menjadi trending di Twitter tanah air.
Banyak dari mereka yang tak menyangka sang pemuka agama dapat berperilaku demikian.
Menanggapi hal tersebut, Ustaz Yusuf Mansur terlihat santai.
Melalui unggahan Instagram Story-nya, Ustaz Yusuf Mansur justru menyebut bahwa viralnya video tersebut dapat memberikan dampak positif layaknya doa.
"Gini-gini, sangat positif. Jadi doa."
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | |
Penulis | : | Citra Widani |
Editor | : | Silmi |