Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Jungkook BTS kembali buat penggemar heboh lantaran memamerkan abs miliknya saat konser 'Permission To Dance On Stage' di Las Vegas.
Sebelumnya, Jungkook BTS juga sempat memamerkan abs miliknya di konser 'Permission To Dance On Stage' di Seoul pada Maret lalu.
Namun, di balik kehebohan penggemar, ada rahasia menarik dibalik abs milik Jungkook BTS.
Pasalnya, idol bernama asli Jeon Jungkook itu rupanya memiliki ritual atau kebiasaan khusus sebelum naik ke atas panggung.
Sebelum ke atas panggung, Jungkook rupanya mengoleskan body oil pada tubuhnya terlebih dahulu untuk membuat abs miliknya menonjol.
Hal itu diungkapkan langsung oleh para anggota BTS dalam sebuah siaran langsung di V Live setelah menggelar konser 'Permission To Dance On Stage' di Seoul.
Melansir dari Koreaboo.com, dalam siaran langsung tersebut, Suga adalah orang pertama yang menyinggung soal abs Jungkook.
Saat sedang asyik mengobrol, Suga mendadak berceletuk mengingatkan Jungkook untuk memakai body oil di perutnya sebelum naik ke atas panggung.
“Hey, pada hari ketiga, aku sudah memberitahumu pakai body oil sebelum naik (sebelum penampilan 'Fake Love'),” kata Suga.
Anggota BTS lainnya yang mendengar ucapan Suga itu pun sukses dibuat tertawa terbahak-bahak.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Silmi |