Laporan Wartawan Grid.ID, Novia
Grid.ID - Isu perselingkuhan kembali menerpa rumah tangga Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Kali ini, Nagita Slavina agaknya tak bisa lagi memaklumi gosip yang menerpa suaminya, Raffi Ahmad.
Hal ini diketahui dari sikap Nagita Slavina yang terang-terangan mematikan telepon dari wanita yang dirumorkan dekat dengan suaminya.
Seperti yang diketahui, sosok wanita yang kini disebut-sebut dekat dengan Raffi Ahmad itu adalah Nita Gunawan.
Ya, belakangan ini nama Nita Gunawan menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Seolah tak mau menjadi gosip liar, Raffi Ahmad lantas memberi ketegasan bagi isu tersebut.
Namun, sebuah momen yang ingin disangkal Raffi Ahmad itu justru berujung pupus.
Sebab, Nagita Slavina yang diminta untuk membela sang suami justru memilih untuk mematikan telepon.
Tak hanya sekali, Nagita Slavina yang di hubungi suaminya lewat video call justru memilih mematikannya.
Alhasil momen Nagita mematikan telepon tersebut, ramai dijadikan perbincangan hangat oleh netizen.
Dibagikan oleh akun gosip @lambe_turah, Senin (11/4/2022), Nagita rupanya tak hanya mematikan telepon, namun juga memberi tanggapan menohok.
"Sayang, sayang ada yang mau ngomong sama kamu ya," ujar Raffi Ahmad melalui video call.
"Tapi please kamu jangan marah sama aku ya, aku mau minta izin sama kamu," imbuh Raffi.
Mendekati Raffi Ahmad, sosok Nita Gunawan yang hendak menjelaskan pada Nagita lewat sambungan telepon justru diputus.
"Hai kak Gigi," ujar Nita Gunawan.
Bukan menanggapi atau menjawab sapaan Nita Gunawan, ibunda Rafathar dan Rayyanza itu justru mematikan telepon.
"Sayang jangan dimatiin, ini ada Nita Gunawan," ujar Raffi.
"Hai kak Gigi," sapa Nita Gunawan lagi.
Di saat Nita Gunawan mencoba menjelaskan kembali, Nagita lagi-lagi mematikan teleponnya.
Dihubungi sang suami untuk ketiga kalinya, wanita yang akrab disapa Gigi itu justru mengucapkan pernyataan yang cukup mengejutkan.
Sampai-sampai, Ruben Onsu yang ada di dalam acara tersebut hanya terdiam dan tak mau berkomentar apapun.
"Aku sama Nita Gunawan kan gak ada apa-apa bener kan? Kamu belain aku dong," kata Raffi Ahmad.
"Iya," sahut Nagita cuek.
"Iya apa," imbuh Raffi meminta penegasan.
"Hanya Allah yang tahu," tandasnya Nagita yang membuat Ruben Onsu terdiam menyaksikan momen tersebut.
(*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku