Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Hayo, siapa yang selama Ramadan makan mi instan saat sahur atau buka puasa?
Mengkonsumsi mi instan saat sahur atau buka puasa Ramadan rupanya tidak baik loh.
Bahkan mi instan tidak dianjurkan untuk dikonsumsi saat sahur maupun buka puasa Ramadan.
Melansir dari Kompas.com, dokter sekaligus ahli gizi dr. Tan Shot Yen, M.Hum tidak menyarankan mengkonsumsi makanan instan saat sahur.
Sebab, makanan instan tidak menyediakan nutrisi yang dibutuhkan tubuh.
"Makanan instan punya banyak masalah sebagai produk ultra proses (produk yang berulang kali mengalami pemrosesan)," kata dr. Tan yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Selasa (12/4/2022).
Berdasarkan penelitian dr. Tan, mengkonsumsi makanan pangan ultra proses dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan.
Beberapa diantaranya, yakni obesitas, gangguan gizi pada tumbuh kembang anak, diabetes, dan hipertensi.
Selain itu, makanan instan juga bersifat adiktif karena menciptakan kecanduan.
Di sisi lain, mi instan juga mengandung pengawet yang tidak baik bagi kesehatan tubuh.
Mengutip dari Tribun-video.com, mengkonsumsi mi instan saat makan sahur juga dapat membuat perut menjadi mudah lapar ketika puasa seharian penuh.
Sebab nutrisi dalam tubuh tidak akan terpenuhi, sehingga tidak memberi efek kenyang lebih lama.
Terlalu banyak mengkonsumsi mi instan pun juga tidak baik karena dapat berakibat buruk bagi pencernaan.
Selain itu, kadar gula darah juga akan semakin meningkat yang dapat menyebabkan kegemukan.
Maka dari itu, ganti mi instan dengan mengkonsumsi makanan sehat yang terdiri dari sayur, lauk, dan buah saat sahur dan buka puasa.
(*)
Mendadak Catwalk, Fitri Tropica Bangga Berhasil Ajak sang Suami Tampil Jadi Model
Source | : | Kompas.com,Tribun Video |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Nesiana |