Grid.ID - Ikut menjadi perhatian dari popularitas sang adik, siapa sangka Luna Maya memiliki dua kakak yang jarang tersorot kamera.
Berbeda dengan sang adik yang sudah biasa jadi pusat perhatian, dua kakak Luna Maya justru memilih bangun karier di bidang selain industri hiburan.
Sementara Mantan Ariel Noah menjadi artis papan atas Tanah Air, kedua kakak Luna Maya ternyata punya karier mentereng di dunia selancar.
Sudah bukan rahasia lagi jika sosok Luna Maya merupakan artis papan atas Tanah Air.
Selain kerap kebanjiran job, Luna Maya kini sukses membangun bisnis di lini fashion, kosmetik hingga kuliner loh.
Tak heran jika Luna Maya kini bisa hidup mewah dari pundi-pundi rupiah yang dihasilkannya.
Sebagai anak yang berbakti, Luna sering kali memberikan sang ibu, Desa Maya, yang kini tinggal di Bali, hadiah.
Di tengah pandemi Covid-19 ini, Luna kepergok sering bolak-balik ke kampung halamannya untuk bertemu keluarga.
Ia juga kerap mengekspos kedua kakaknya, Tipi Jabrik dan Ismael Dully.
Melihat keakraban Luna dengan kedua kakaknya, tak sedikit netizen yang penasaran dengan pekerjaan Tipi dan Dully.
Kakak kedua Luna Maya, Tipi Jabrik ternyata pernah menjadi bintang iklan televisi beberapa tahun silam.
Nagita Slavina Diam-diam Punya Toko Berlian, Raffi Ahmad Syok saat Diajak Berkunjung ke Toko sang Istri: Ini Milik Kamu?
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | None |
Editor | : | Maria Novika |