Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Pasangan suami istri Rizky Billar dan Lesti Kejora baru-baru ini berbagi tips cara memperkokoh hubungan rumah tangga.
Seperti yang diketahui, pasca resmi menikah, rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora beberapa kali diterap cobaan.
Mulai dari polemik nikah siri Rizky Billar dan Lesti Kejora yang menuai pro kontra hingga keduanya yang kerap jadi sasaran hujatan netizen.
Mirisnya, buah cinta pertama Rizky Billar dan Lesti Kejora, yakni Baby L pun turut menjadi sasaran cibiran warganet.
Terbaru, pasangan yang kerap disapa Leslar itu juga sempat terseret kasus penipuan Doni Salmanan dan DNA Pro.
Meski kerap diterpa masalah, namun rumah tangga Rizky Billar dan Lesti Kejora tetap harmonis.
Mengenai hal itu, ada beberapa hal yang selalu diterapkan Rizky Billar dan Lesti Kejora untuk menjaga hubungan rumah tangga mereka.
Hal itu diungkapkan langsung oleh keduanya kepada Maia Estianty dalam video yang diunggah di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, pada Selasa (19/4/2022).
Lesti Kejora mengatakan bahwa hal wajar jika hidup mengalami fase naik turun, termasuk soal hubungan rumah tangga.
"Ya intinya kalau hidup masih ada garis naik-turun, itu tandanya kita masih hidup," kata Lesti Kejora.
"Kalau hidup masih lurus itu katanya bukan hidup, kita sudah nggak hidup," lanjutnya.
Alih-alih mengeluh, Lesti Kejora memilih untuk mensyukuri dan menjalani segala cobaan yang menghadang hubungan rumah tangganya bersama sang suami.
"Jadi, nikmati, syukuri, jalani, komunikasi yang baik dengan pasangan kita supaya semuanya baik-baik saja," kata Lesti Kejora.
"Karena kalau mau lurus-lurus aja bukan hidup," imbuhnya.
Tak berbeda jauh dengan istrinya, Rizky Billar juga mengaku satu hal terpenting dalam membina rumah tangga adalah komunikasi.
"Untuk dalam sebuah hubungan, Billar selalu menerapkan yang namanya komunikasi, itu sangat penting," kata Rizky Billar.
Selain itu, ayah dari Baby L itu juga mengaku memiliki prinsip "memberi dan memberi" untuk memperkokoh rumah tangganya dengan Lesti Kejora.
"Dan satu lagi, orang mungkin banyak mengenal prinsip take and give, kalau Billar justru lebih mengenal give and give," kata Rizky Billar.
"Jadi kita harus memberikan lebih dan lebih ke pasangan karena kita tidak perlu berharap timbal balik," jelasnya.
Menurutnya, dengan selalu memberikan yang terbaik untuk sang istri tanpa mengharapkan imbalan, Rizky Billar percaya ia pasti akan mendapatkan hal yang lebih.
"Namun ketika kita sudah memberikan lebih, secara otomatis orang itu akan memberikan hal yang sama kepada kita," ucapnya.
(*)
Jennifer Coppen Akui Berat Badannya Turun hingga Pernah Terpikir Ingin Mengakhiri Hidup Sepeninggal Dali Wassink: Terlintas di Otakku
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Silmi |