Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty
Grid.ID - Penyanyi Marcello Tahitoe alias Ello turut terseret kasus dugaan penipuan via robot trading DNA Pro.
Hal tersebut pun berakibat Ello mendapatkan surat panggilan kepolisian sebagai saksi kasus tersebut.
"Saya itu baru dipanggil baru terima suratnya kemarin," ungkap Ello saat ditemui Grid.ID di kawasan Tb. Simatupang, Jakarta Selatan, Selasa (19/4/2022).
Di samping itu, Ello memberi klarifikasi bahwa dirinya tak pernah menghindar atau absen dari panggilan kepolisian.
"Jadi kalau ada pemberitaan saya dibilang mangkir, salah semuanya, karena saya baru dipanggil baru terima suratnya dan nanti dipanggilnya tanggal 28 April," ungkap Ello.
Ello sendiri enggan banyak buka suara karena dirinya belum menjalani pemeriksaan.
"Masalah gimana-gimananya saya nggak bakal kasih tau ke kalian dulu, karena saya akan memberikan keterangan ke polisi dulu baru ke kalian," ungkap Ello.
Lebih lanjut, Ello mengungkapkan jadwal dirinya memenuhi panggilan kepolisian.
"28 April jam 1 siang saya akan datang," tutup Ello.
Baca Juga: Dipanggil Kepolisian Dalam Waktu Dekat, Ini Peran Virzha Terkait Kasus DNA Pro
Selain Ello, beberapa nama artis yang diisukan dan diduga turut terseret kasus DNA Pro, diantaranya Rizky Billar, Lesty Kejora, Ivan Gunawan, DJ Una, Ahmad Dhani, Billy Syahputra, Virzha.
Nyesek, Mutia Ayu Kenang Kepergian Glenn Fredly 4 Tahun Lalu hingga Urus Putri Seorang Diri: Kangen Kamu
Penulis | : | Rissa Indrasty |
Editor | : | Silmi |