Grid.ID - Kisah rumah tangga artis Malaysia yang satu ini cukup memilukan karena suaminya yang direbut oleh pelakor.
Artis Malaysia bernama Puteri Sarah ini menyebut sosok wanita yang mengganggu sang suami, Syamsul Yusof, adalah Ira Kazar.
Kendati begitu, Puteri Sarah justru mendapat perlakuan manis dari mertuanya alias orang tua dari Syamsul Yusof.
Orangtua Syamsul justru memperlakukan Puteri Sarah bak putri.
Dilansir dari Lobak Merah, Selasa (19/4/2022), Puteri Sarah mengunggah video perayaan ultah.
Puteri Sarah menunjukkan hubungan baik dengan mertua meski bahtera rumah tanggannya sedang menjadi sorotan.
Ia menunjukkan video mertuanya, Datuk Yusof Haslam dan Datin Patimah Ismail ikut memeriahkan hari bahagia sang cucu.
Aktris keturunan Inggris ini bersyukur dengan kehidupannya kini.
"Life is full of blessings we take for granted. Yet so often we dwell on what we don't have. Appreciate what you already have and be grateful,"
"(Hidup ini penuh dengan keberkahan yang kita terima begitu saja. Namun begitu sering kita memikirkan apa yang tidak kita miliki. Hargai apa yang sudah kamu miliki dan syukuri)," tulis Puteri Sarah di keterangan unggahan.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | TribunStyle.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Nisrina Khoirunnisa |