Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini
Grid.ID - Innalillahi wa innailaihi rojiun, Alvin Faiz kini sedang beerduka.
Alvin Faiz sedang berduka karena kehilangan sosok wanita kesayangan ini yang meninggal dunia di hari yang sama dengan almarhum Ustaz Arifin Ilham.
Kira-kira siapa sosok wanita kesayangan Alvin Faiz yang meninggal dunia di hari yang sama dengan almarhum Ustaz Arifin Ilham?
Kabar duka sedansg menyelimuti hati putra Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz.
Pasalnya, Alvin Faiz kehilangan sosok wanita kesayangannya.
Ya, suami Henny Rahman itu baru saja kehilangan sang nenek tercinta.
Bahkan, ibunda dari Umi Yuni itu meninggal dunia di hari yang sama dengan almarhum Ustaz Arifin Ilham.
Kabar duka itu dibagikan Alvin Faiz melalui akun Instagram pribadinya @alvin_411, Selasa (19/4/2022).
Dalam unggahannya, Alvin Faiz membagikan sebuah foto lawas bersama sang nenek tercinta.
Pada foto tersebut, keduanya tampak begitu bahagia dengan menunjukkan senyum semringah di depan kamera.
Pada keterangan foto, Alvin Faiz menuliskan kabar duka atas kepergian wanita yang disapa 'Mimi' oleh suami Henny Rahman itu.
Ia mengaku baru dua hari bertmu dengan sang nenek tercinta namun kini justru telah pergi untuk selama-lamanya.
Tak hanya itu, suami Henny Rahman itu juga menyebut bahwa sang nenek tercinta meninggal dunia di hari yang sama dengan almarhum Ustaz Arifin Ilham.
Tak lupa, Alvin Faiz pun juga mendoakan ibunda Umi Yuni yang kini telah pergi untuk selama-lamanya.
"Innalillaahi wa Innailaihi roojiuun, mimiku sayang, baru 2 hari lalu mimi masih mendoakan Alvin dan istri, sekarang Allah lebih sayang mimi.
Wafat tanggal 17 ramadhan sama persis seperti Almarhum Abi @kh_m_arifin_ilham ,ya rabb tempatkan mimi di tempat yang terbaik di sisimu, aamiin," tulis Alvin Faiz.
Sontak unggahan Alvin Faiz itu langsung dibanjiri ucapan duka dari para netizen.
Banyak netizen dan rekan sesama selebriti mengucapkan duka cita atas kepergian nenek Alvin Faiz.
"Husnul khatimah ahlul jannah insha Allah meninggal di bulan ramadhan, allahumghfirlaha warhamha wa'afiha wafuanha, turut berduka cita ya vin @alvin_411," tulis Umi Pipik.
"Inalillahi wainailaihi roji'un yang sabar ya mas @alvin_411," tulis akun @nurilofficial.
"Innalillahi wa inna ilaihi raji’un… inshaa Allah Husnul khatimah menjadi Ahlul Jannah… ya Rabb..Lahal faatihah," tulis akun @illizasaaduddin.
"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un, semoga mimi nya Husnul Khatimah aamiin Allahumma Aamiin, al fateha," tulis akun @mediabolajokes.
"Innalilahi Wainnailaihi Rojiun. Husnul Khotimah, berpulang dibulan baik, bulan yang penuh ampunan. Turut bersuka yang sedalam dalamnya," tulis akun @cbbtravel.
(*)
Source | : | |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |