Laporan Wartawan Grid.ID - Mentari Aprellia
Grid.ID - Kasus penipuan memang marak terjadi di Indonesia.
Salah satu modus yang sering ditemui adalah penipuan melalui telepon atau pesan singkat.
Dilansir dari Kompas.com, Jumat (22/4/2022), seorang pria bernama Irwanuari Kiswanto harus mengalami nasib apes karena menjadi korban penipuan.
Pria asal Semarang, Jawa Tengah ini menjadi korban penipuan dengan modus undian berhadiah dari pihak bank.
Tak tanggung-tanggung, ia bahkan sampai harus kehilangan uang sejumlah Rp 65 juta akibat kejadian tersebut.
"Total ada Rp 65 juta diambil oleh penipu itu," katanya pada Kompas.com, Kamis (21/4/2022).
Padahal, sedianya uang tersebut akan digunakan untuk membangun rumah sederhana setelah lebaran nanti.
"Sekarang tak punya tabungan lagi. Padahal itu uang sebagaian hasil pinjam dari bank untuk bangun rumah," lanjutnya.
Dikutip dari Tribunnews.com, Jumat (22/4/2022), peristiwa penipuan ini terjadi pada Selasa (19/4/2022) sekitar pukul 11.44 WIB.
Korban yang merupakan driver ojek online (ojol) mendapat telepon dari nomor Whatsapp 1(401)777-7910.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih
Source | : | Kompas.com,Tribun Jogja |
Penulis | : | Mentari Aprelia |
Editor | : | Nesiana |