Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar
Grid.ID - Menjelang lebaran Idul Fitri 2022, penyanyi dangdut Ayu Ting Ting tampaknya ingin tampil beda dari sebelumnya.
Pasalnya, Ayu Ting Ting baru-baru ini diketahui mengubah penampilannya beberapa hari sebelum perayaan lebaran Idul Fitri 2022.
Lalu, seperti apakah penampilan baru Ayu Ting Ting untuk menyambut lebaran Idul Fitri 2022?
Selama ini, Ayu Ting Ting memang dikenal sebagai artis yang selalu berpenampilan modis dan kece, mulai dari atas rambut hingga ujung kaki.
Pelantun lagu ‘Sambalado’ ini bahkan kerap mendapat pujian dari warganet berkat penampilannya tersebut.
Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2022, Ayu Ting Ting pun diketahui mengubah penampilannya.
Bak ingin tampil beda, putri sulung dari Ayah Rozak itu baru-baru ini diketahui mengubah warna rambutnya yang membuat sang biduan terlihat semakin cantik.
Hal itu diketahui melalui postingan Instagram Stories sang biduan @ayutingting92, pada Sabtu (30/4/2022).
Awalnya, Ayu Ting Ting terlihat mengunggah foto dirinya tengah berada di sebuah salon.
Pada postingannya itu, ia juga menggoda warganet dengan meminta mereka untuk menabak apa warna rambut barunya.
Source | : | |
Penulis | : | Rizqy Rhama Zuniar |
Editor | : | Silmi |