Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah
Grid.ID - Saat ini sebagian besar masyarakat Indonesia tengah sibuk melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman.
Ya, menjelang lebaran Idul Fitri 2022, mudik bak sudah menjadi tradisi tahunan yang selalu dilakukan.
Namun, pemerintah sempat melarang masyarakat melakukan mudik lebaran selama dua tahun berturut-turut.
Pasalnya, hal itu menjadi salah satu upaya pemerintah menekan penyebaran virus Covid-19 di Tanah Air.
Bahkan, dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Minggu (1/5/2022), PT Jasa Marga (Persero) Tbk mengungkap, pihaknya mencatat bahwa volume kendaraan yang melakukan mudik tahun ini menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah.
Ya, pada tahun-tahun sebelumnya, volume kendaraan yang melakukan mudik tidak setinggi saat lebaran 2022 ini.
Tentu kegiatan mudik ini langsung menjadi sorotan publik dan menjadi pemberitaan di Tanah Air.
Bahkan, salah satu jurnalis KOMPAS TV yakni Ni Putu Trisnanda pun tak bisa pulang kampung lantaran harus bertugas untuk meliput arus mudik di jalan Tol Palimanan.
Namun, suasana justru menjadi haru ketika ia bertemu dengan kedua orang tuanya yang sedang dalam perjalanan mudik ke Solo.
"Halo sobat KompasTV saya Ni Putu Trisnanda, salah satu reporter yang bertugas pada mudik 2022," ujarnya.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Mahdiyah |
Editor | : | Silmi |